KOTA MALANG - Kabid Mutasi BKPSDM Kota Malang, Arief Wibisono, membeberkan cara sukses mengembangkan kinerja, kedisiplinan dan kompetensi ASN di lingkungan Pemkot Malang.
Hal itu disampaikannya saat menerima kunjungan studi banding Pemkab Brebes bertempat di Ruang Sidang Balai Kota Malang, Senin (09/11/2020).
Studi banding terkait kepegawaian ini diterima oleh Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kota Malang Drs. Nuzul Nurcahyo, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dan perangkat daerah terkait.
Rombongan tamu berjumlah 26 orang tersebut dipimpin oleh Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten Brebes Yota Sugihyarti, SH.
Pimpinan rombongan tamu Yota Sugihyarti menyampaikan maksud studi banding ke Pemerintah Kota Malang adalah membahas tentang manajemen, pengembangan, kinerja, kedisiplinan dan kompetensi ASN yang ada di lingkungan Pemkot Malang.
Arif Wibisono mengatakan, BKPSDM Kota Malang selalu menempatkan ASN secara tepat dengan memperhatikan kecocokan antara tuntutan pekerjaan dan kualifikasi yang ada.
"ASN Pemkot Malang didukung dengan adanya Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) yang diperkuat dengan Permendagri," pungkasnya.
Bagi pegawai yang akan memasuki masa pensiun, lanjut Arif, BKPSDM sendiri sudah menyiapkan pembekalan. Diantaranya pelatihan membuat kue ataupun keterampilan yang lain.
“Dan satu lagi kita ada tambahannya, kita datangkan juga pembekalan di bidang rohaninya. Jadi kita ngundang psikolog untuk diskusi ya. Untuk sharing itu tentang persiapan di masa sebelum pensiun," ujarnya.
Acara diakhiri dengan pemberian cinderamata untuk mempererat silaturahmi antara Pemerintah Kota Malang dan Pemerintah Kabupaten Brebes.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Mohammad Sodiq |
Editor | : |
Komentar & Reaksi