SUARA INDONESIA MALANG

Jurus Pemkot Batu Pulihkan UMKM Saat Pandemi Covid-19

Mohammad Sodiq - 01 February 2021 | 16:02 - Dibaca 2.64k kali
Ekbis Jurus Pemkot Batu Pulihkan UMKM Saat Pandemi Covid-19
Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko. (Foto: Diskominfo Kota Batu)

KOTA BATU - Belum berkahirnya Covid-19 membuat pertumbuhan ekonomi di Kota Batu, Jawa Timur lesu.

Hampir semua sektor terdampak Covid-19, tak terkecuali Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).

Untuk mendorong kemajuan produk UMKM itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Batu melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Batu bersama Tokopedia menggelar Festival Produk Lokal Kota Batu.

Festival yang digelar mulai 1-5 Februari 2021 ini menampilkan ratusan produk berkualitas dari puluhan UMKM lokal yang ada di Kota Batu.

Melalui platform Tokopedia, pembeli disuguhi berbagai kemudahan belanja dan penawaran menarik. 

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Batu, Eko Suhartono, mengatakan, pandemi yang berkepanjangan menyebabkan perekonomian di Kota Batu mengalami penurunan.

Festival ini merupakan dukungan bagi pelaku UMKM untuk bertahan dan berevolusi.

“Adanya pandemi ini menyebabkan terjadinya pergeseran pemasaran dari konvensional ke media digital, festival ini menjadi media UMKM Kota Batu untuk membuka peluang pemasaran yang lebih luas,” kata Eko Suhartono, usai festival di Graha Pancasila, Kota Batu, Senin (01/02/2021).

Sementara itu, Wali Kota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko, mengapresiasi adanya kegiatan tersebut. Harapannya pendapatan UMKM Kota Batu bisa meningkat dan bertumbuh.

“Alhamdulillah, hari ini Pemkot Batu bersama Tokopedia mengadakan kerjasama sebagai upaya menjadikan UMKM Kota Batu lebih luas lagi. Tidak hanya nasional bahkan bisa internasional,” kata Dewanti.

Dalam kesempatan itu, Dewanti memborong beberapa produk UMKM Kota Batu, mulai dari keripik tempe, wedang pokak, minuman sari buah dan sejumlah produk makanan lainnya.

Secara simbolis, Dewanti Rumpoko menerima paket pesanan yang telah dibeli melalui jasa ekspedisi.

Dengan semua kemudahan yang diberikan, UMKM di Kota Batu diharapkan bisa terus bertumbuh.

“Saya harap, kualitas, harga dan pelayanan UMKM dapat terus dijaga sehingga pembeli bisa tetap puas dengan barang yang telah dipesan," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Mohammad Sodiq
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya